Kluster 3

Kesehatan Dasar & Kesejahteraan

Usaha untuk meningkatkan kondisi kesehatan dan kesejahteraan fisik, mental, dan sosial perempuan, anak-anak, keluarga, dan masyarakat secara keseluruhan

***

-

Pelayanan Ramah Anak di PUSKESMAS (PRAP) Terstandarisasi

Pada tahun 2023 Kota Balikpapan meraih Penghargaan PRAP Terstandarisasi (KPPPA) dan menjadi Rujukan Nasional melalui UPTD Puskesmas Mekar Sari Kota Balikpapan

***

-

Pelayanan Ramah Anak di Puskesmas (PRAP)

PRAP di Balikpapan sudah mencapai 100% atau 27 Puskesmas telah menginisiasi Pelayanan Ramah Anak di Puskesmas berdasarkan SK Kepala Dinas Kesehatan Kota Balikpapan Nomor 400/1207.1/DINKES Tahun 2022

***

-

Kawasan Sehat Tanpa Rokok (KSTR)

  • Adanya Peraturan Daerah Kota Balikpapan Nomor 3 Tahun 2018 tentang Kawasan Sehat Tanpa Rokok
  • Kota Balikpapan telah mendapat Penghargaan terkait Kawasan Tanpa Rokok (KTR) dari Kemenkes dan Asosiasi Dinas Kesehatan se Indonesia yang diraih oleh Kelurahan Sepinggan Balikpapan pada Tahun 2023
  • Adanya Surat Edaran Walikota Balikpapan Nomor:100/0814/Pem tentang Pelaksanaan izin penyelenggaraan Reklame